Buku ke-2: It's My Dream

 


"It's My Dream 2022"
Buku Ke-2 Santri PP Cahaya Quran

Alhamdulillah,

Karya kedua para santri PP Cahaya Quran terbit bulan ini. Beda dengan Buku pertama yang berjudul "Voucher 22.12 untuk Ibu" (terbit Desember 2021), kali ini lebih istimewa. Sebab, kontributor tulisannya lebih banyak.

Jika di buku sebelumnya kontributor hanyalah dari siswa-siswi SMP Cahaya Quran+guru, kali ini ditambah dengan tulisan dari santri-santri lainnya dari tingkat MI. Ada yang kelas 3, kelas 5, dan kelas 6. Bahkan, ada yang masih kelas 1 MI.

Ini di luar ekspektasi.
Sebelumnya, kami menargetkan 1 semester, terbit 1 buku. Ternyata, baru masuk semester 2 sudah terbit buku kedua.

Hal ini bukan menunjukkan bahwa mereka jago menulis. Tidak. Tapi, menampakkan fakta bahwa siapapun bisa menulis. Karya ini adalah bagian sejarah proses belajar mereka menulis.

Kelak, jikalau ada salah satu mereka yang jadi penulis besar, kami yakin bekal dan pengalaman di Pondok Cahaya Quran inilah yang akan selalu ingat.

#ppcahayaquran #smpcahayaquran #pondokquran #pondokcahayaquran #literasipesantren #literasipondokpesantren #literasisantri

=========

SMP CAHAYA QURAN
Islamic Boarding School
- Berkarakter Qur'ani
- Berakhlak Mulia
- Unggul dalam Prestasi

Jaminan Mutu Lulusan:
- Tartil Baca Al-Qur’an
- Hafal Minimal 5 Juz
- Bimbingan Bahasa Arab & Inggris di asrama dengan metode Pare Kediri.
- Baca Kitab Taqrib

Masih tersedia kuota untuk tahun ajaran baru 2022-2023
WA panitia : +62 857-3643-3384 (Ust. Ahmad)

Comments